Alhamdulillah! Jumlah Warga Terinfeksi Virus Mematikan West Nile di Israel Menjadi 543 Orang
AsarNews, Tel Aviv - Kementerian Kesehatan Israel melaporkan orang yang terinfeksi virus mematikan West Nile bertambah menjadi 543 orang. Terdapat 36 orang di antaranya meninggal dunia sejak wabah dimulai pada bulan Juni.
Sekitar 80 persen orang yang terinfeksi virus West Nile tidak menunjukkan gejala sama sekali. Sementara itu, sekitar 20 persen pasien mengalami gejala, termasuk demam, sakit kepala, dan nyeri tubuh.
Kurang dari satu persen dari pasien yang terinfeksi bisa mengalami komplikasi langka seperti radang otak akut atau meningitis.
Akibat wabah tersebut, Kemenkes Israel menganjurkan agar masyarakat menggunakan produk anti nyamuk dan alat yang sesuai untuk mengusir nyamuk di area permukiman.
Virus West Nile ditularkan ke manusia melalui gigitan nyamuk yang terinfeksi, terutama spesies nyamuk yang memangsa burung. Virus ini tidak menyebar dari orang ke orang lain.
Gunung Lewotobi Meletus: Muntahkan Abu Vulkanik 900 Meter dan Berstatus Awas
Diposting pada 17 February 2025
RI Dikepung Beragam Siklon yang Menyebabkan Hujan Lebat!
Diposting pada 13 February 2025
Asar Humanity dan AASI Berkolaborasi Bantu Korban Bencana Alam di Pekalongan
Diposting pada 12 February 2025
Kemenag RI Mulai Sidang Isbat Ramadhan Pada 28 Februari 2025
Diposting pada 11 February 2025